Mimpi

Ini adalah tulisan yang aku temuin di stasiun, ada nama penulisnya sebenarnya, tapi belum sempet kecatet. Bagian belakang tulisan ini mungkin gak sama kayak yang ada di stasiun. Tapi insyaallah kayak maksudnya sama.


***
ketika aku masih muda dan bebas berkhayal, aku bermimpi ingin mengubah dunia. Seiring berjalannya waktu, bertambahnya usia dan kearifanku, kudapati dunia tak kunjung berubah. Maka cita-cita itu pun agak kupersempit. Lalu kuputuskan untuk hanya mengubah negriku. Namun nampaknya, hasrat itu pun tiada hasilnya.

Ketika usiaku semakin senja, dengan semangatku yang masih tersisa, kuputuskan untuk mengubah keluargaku. Orang-orang yang paling dekat denganku. Tapi celakanya, merekapun tidak mau berubah!

Dan kini, semenatara aku berbaring, saat ajal menjelang, tiba-tiba kusadari:
"Andaikan yang pertama-tama aku ubah adalah diriku. Maka dengan menjadikan diriku sebagai panutan, mungkin aku bisa merubah keluargaku. Kemudian terdorong dari inspirasi dan dukungan mereka, aku akan merubah negeriku. Dan kemudian aku akan merubah dunia"

Previous
Next Post »
0 Komentar